Refleksi Politik Kaltim di HUT ke-68 Tahun 2024

KB | 12 Januari 2025, 09:40 am | 10 views

Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Kalimantan Timur ke-68 yang jatuh pada 9 Januari 2024 menjadi momentum penting untuk melakukan refleksi terhadap perjalanan politik dan demokrasi di daerah ini. Salah satunya disampaikan oleh Sekretaris Badan Kesbangpol Kaltim, Ahmad Firdaus Kurniawan, kepada RRI, Senin (8/1/2024).

“Pertama-tama, kami dari Badan Kesbangpol Provinsi Kalimantan Timur mengucapkan Dirgahayu Provinsi Kalimantan Timur yang ke-68. Semoga di tahun ini kita dapat menghasilkan karya-karya yang lebih baik, terutama dalam rangka pelayanan publik,” ujar Ahmad Firdaus.

Menurutnya, salah satu catatan penting yang perlu diperhatikan pada peringatan HUT ke-68 ini adalah tingkat partisipasi politik masyarakat yang masih di bawah target pemerintah pusat, terutama dalam Pemilu dan Pilkada yang baru berlangsung. Ahmad Firdaus menyebutkan, meskipun pemilihan kepala daerah baru saja dilaksanakan, tingkat partisipasi pemilih di Kalimantan Timur belum mencapai angka yang diharapkan oleh pemerintah.

“Tingkat partisipasi kita di Pemilu dan Pilkada memang masih berada di bawah target yang diharapkan. Hal ini menjadi perhatian kami, karena partisipasi politik masyarakat menjadi salah satu pilar dalam kehidupan demokrasi,” ujar Ahmad Firdaus.

Selain itu, Ahmad Firdaus menekankan bahwa partisipasi politik bukan hanya terbatas pada Pemilu, tetapi juga mencakup kehidupan sosial masyarakat. 

“Kami harap masyarakat Kalimantan Timur bisa lebih berperan aktif dalam kehidupan sosial, tidak hanya berpolitik, tetapi juga dalam memperjuangkan hak dan kewajiban mereka dalam bermasyarakat,” ujarnya.

Menghadapi tahun 2024, Ahmad Firdaus berharap agar masyarakat Kaltim lebih giat dalam berpartisipasi dalam setiap aspek kehidupan, termasuk dalam memajukan daerah ini, meskipun Pemilu berikutnya masih lima tahun ke depan. “Kami ingin masyarakat Kalimantan Timur terus terlibat dalam proses pembangunan, baik secara politik maupun sosial, untuk kemajuan bersama,” katanya.

Pada puncak peringatan HUT Kaltim yang akan berlangsung pada 9 Januari 2024, diharapkan ada peningkatan kesadaran politik dan sosial yang membawa dampak positif bagi seluruh lapisan masyarakat, seiring dengan momentum penting bagi Kaltim sebagai daerah yang menjadi bagian dari Ibu Kota Negara (IKN).

sumber: https://rri.co.id/samarinda/daerah/1243232/refleksi-politik-kaltim-di-hut-ke-68-tahun-2024

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *